JAKARTA - PT Sarana Mitra Luas Tbk (SMIL) membukukan pendapatan Rp 97,49 miliar di triwulan I 2024, naik 55,30% dari periode serupa tahun 2023 sebesar Rp 62,77 miliar. Pertumbuhan pendapatan mendorong capaian kinerja laba.
Winston Suhermin, Direktur SMIL menyampaikan kontribusi pendapatan dari segmenengine Rp 55,8 miliar dan segmen electric Rp 41,7 miliar. "Neraca keuangan setiap tahunnya tumbuh stabil," katanya di Jakarta.
Laba kotor tercatat Rp 40,69 miliar, naik dari Rp 22,78 miliar. Sementara itu, laba usaha tercatat naik menjadi Rp 28,96 miliar dari Rp 11,55 miliar. Laba tahun berjalan naik menjadi Rp 26,90 miliar dari Rp 8,94 miliar.
Total aset sebesar Rp 875,99 miliar, melandai dari Rp 877,06 miliar dan total liabilitas Rp 162,06 miliar, turun dari Rp 190,04 miliar. Toal ekuitas Rp 713,93 miliar, naik dari Rp 687,01 miliar. (LK)