MTDL - PT. Metrodata Electronics Tbk

Rp 555

+10 (+2,00%)

JAKARTA - PT Metrodata Electronics Tbk (MTDL) pacu pertumbuhan pendapatan dari segmen Solution and Consulting menjadi 35% pada 2027. Dengan kontribusi saat ini 25% terhadap pendapatan, segmen ini menyumbang 50% laba perusahaan

Susanto Djaja, Presiden Direktur PT Metrodata Electronics Tbk (MTDL) menyampaikan segmen Solution and Consulting memberikan value dan laba yang lebih tinggi ke pemegang saham. "Kami ingin targetnya sampai 2027 itu, segmen Solution and Consulting tumbuh dari 25% ke 35%," katanya ditemui IDNFinancials pekan lalu di Jakarta.

Sebelumnya, dua lini bisnis utama MTDL ini masing-masing berkontribusi 75%-25% terhadap pendapatan. "Di triwulan III 2023, sudah berubah di mana Solution and Consulting sudah berkontribusi 28%. Kami melihat porsi segmen ini senantiasa bertumbuh," katanya.

Menurut dia, pihaknya memiliki tiga strategi guna mencapai target pertumbuhan segmen Solution and Consulting antara lain; memperkuat penetrasi pasar ke sektor keuangan, minyak dan gas (migas), telekomunikasi, dan digital native; memperluas portofolio bisnis sehingga menghadirkan layanan one stop solution consulting hingga mengadopsi sistem cloud computing guna efisiensi penggunaan perangkat information technology (IT); peningkatan kompetensi human capital Metrodata.

"Bagaimanapun Metrodata berbisnis di Solution Consulting IT, itu harus memiliki skill yang jauh lebih tinggi dan lebih ikut trend membawa delapan pilar solusi digital kepada pelanggan," katanya.

Pada triwulan III 2023, MTDL mencatatkan pendapatan dari Perangkat Keras Rp 10,99 triliun, Perangkat Lunak Rp 3,01 triliun, Jasa dan Pemeliharaan Rp 1,06 triliun, dan Lainnya Rp 44,32 miliar. Laba tahun berjalan Rp 578,84 miliar dan laba yang diatribusikan ke entitas induk Rp 401,80 miliar. (LK)